Lebah dan Eropa
Ketika tahun lalu menjalani musim semi di Freiburg (satu kota kecil di Jerman selatan) aku mulai tahu jika setiap tanggal 20 Mei —sejak tahun 2018— dunia merayakan hari tersebut sebagai hari lebah sedunia . Tanggal ini dipilih karena merupakan hari kelahiran Anton JanÅ¡a, seorang yang pada abad ke-18 menjadi inisiator dalam teknik beternak lebah di Slovenia, sebuah negara di Eropa bagian tengah. United Nation selaku penggagas 'world bee day' merasa penting untuk melahirkan perayaan hari lebah sebagai bentuk dari upaya peningkatan kesadaran kepada masyarakat akan pentingnya serangga penyerbuk seperti lebah, ancaman apa saja yang sedang mereka hadapi, serta bagaimana kontribusinya terhadap pembangunan berkelanjutan. seekor lebah yang "kutangkap" ketika mengikuti tur di kebun milik NABU Freiburg Dari orang-orang yang kutemui di Freiburg aku belajar, bahwa kehadiran lebah di kehidupan mereka tidak hanya dimaknai sebagai si penghasil madu berkualitas (terutama madu-madu dar